Satgas TMMD Kodim Solok Mulai Tahap Plester Dinding Rehab RTLH Milik Elnida Wasni

    Satgas TMMD Kodim Solok Mulai Tahap Plester Dinding Rehab RTLH Milik Elnida Wasni

    SOLOK -   Pekerjaan rehab lima unit RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) milik warga Nagari Tanjung Alai, Kecamatan X Koto Singkarak, Kabupaten Solok, Sumatera Barat, terus dikebut personil Satgas TMMD ke-118 Kodim 0309/Solok.

    Hari ke delapan, Rabu, 27  September 2023, pekerjaan yang ditangani personil Satgas TMMD sudah masuk tahap plester dinding rumah bagian dalam milik Elnida Wasni (52).

    Dalam pekerjaan plester ini, personil Satgas TMMD melakukannya dengan sangat teliti dan penuh kecermatan. Hal ini dimaksudkan agar, plester dinding rata dan tidak bergelombang, sehingga kualitasnya lebih baik dan tahan lama.

    Hal ini pun dibenarkan Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0309/Solok, Kapten Inf Pardomoan Simanjorang selaku Pengawas TMMD 118 Kodim 0309/Solok. menurutnya, pengecekan pekerjaan plester ini penting agar dinding tidak bergelombang, dan ketebalannya merata, sehingga tidak gampang retak setelah kering.

    “Pekerjaan plester dinding RTLH itu selalu kita kontrol kualitasnya, sehingga memberikan kenyamanan bagi pemilik rumah dan menampilkan keindahan bangunan, ” jelas Kapten Simanjorang.

    tmmd ke-118 kodim 0309/solok letkol inf aji satrio
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Kondusifitas Keamanan Pemilu 2024,...

    Artikel Berikutnya

    Demi Kesejahteraan Warga, Babinsa Kodim...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll